Lapas Kotanopan Lakukan Koordinasi Penyusunan RKBMN Ke KPKNL Padang sidempuan

 

Sehubungan dengan penyusunan Rencana Kebutuhan Barang Milik Negara (RKBMN) Pada Satuan Kerja Kementerian Hukum dan HAM, Lapas Kotanopan Lakukan Koordinasi Ke KPKNL Padangsidempuan. Jumat, 09 September 2022.

Koordinasi ini dilakukan untuk pembahasan pemisahan Gedung Bangunan Perkantoran dengan Gedung Bangunan Rumah Tahanan milik Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopan menjadi 2 (dua) NUP.

Rencana pemisahan gedung bangunan tersebut dilaksanakan sebagai tindaklanjut dari proses penyusunan RKBMN yang memgharuskan pemisahan NUP Gedung Bangunan tersebut agar diterbitkannya Standae Barang dan Standar Kebutuhan (SBSK) Pada bangunan perkantoran tersebut.

Setelah dilakukan pencobaan terhadap pemisahan NUP Gedung Bangunan tersebut, terjadi kendala berupa perbedaan luas gedung bangunan (hasil pengukuran manual oleh tim BMN) yang cukup signifikan terhadap luas gedung bangunan pada Kartu Identitas Barang (KIB) BMN tersebut yang menyebabkan rencana pemisahan Gedung Bangunan tersebut harus ditunda sebab akan terjadi perbedaan "Nilai Wajar" pada Gedung Bangunan tersebut yang terlalu besar.

Rencana Pemisahan NUP gedung bangunan tersebut akan dilanjutkan setelah melakukan koordinasi lebih lanjut dengan Korwil dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara.

#kemenkumhampasti
#kemenkumhamri
#kemenkumhamsumut
#lapaskotanopan
#sekjenkumham
#birobmn
#kpknlpadangsidimpuan

Komentar

Postingan populer dari blog ini