Pemilu 2024 di TPS Khusus Lapas Kotanopan Berjalan Dengan Lancar, Warga Binaan Lapas Kotanopan Antusias Menggunakan Hak Pilih

Pada hari ini Rabu, 14 Februari 2024 sebanyak 61 orang Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopan menggunakan hak pilih di Pemilihan Umum 2024.

Adapun pelaksanaan Pemungutan suara bagi Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopan ini dilaksanakan di TPS Khusus yang berada di Lingkungan Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopan.

Agar pelaksanaan pemungutan suara berjalan dengan lancar,aman dan tertib Lembaga Pemasyatakatan Kelas III Kotanopan telah melakukan berkoordinasi dengan Aparat Penegak Hukum (APH) yaitu Koramil 14/Kotanopan dan Polsek Kotanopan.  

Petugas KPPS yang merupakan Pegawai Lapas Kotanopan telah mendapatkan bimbingan teknis (bimtek) untuk melaksanakan pemungutan suara dengan baik dan benar. Petugas KPPS TPS Khusus Lapas Kotanopan juga tidak lupa memberikan edukasi kepada Warga Binaan tentang tahapan dan prosedur dalam pemungutan suara.

Pelaksanaan Pemilu 2024 di TPS Khusus Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopam berjalan dengan lancar, dan merupakan bentuk komitmen Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Kotanopan untuk memberikan kesempatan kepada Warga Binaan agar dapat menggunakan Hak Pilih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini